Arsenal ngebet meminang sang stoper. Setelah tawaran awal mereka £40 juta ditolak, The Gunners bersiap menaikkannya menjadi £45 juta.
Real Madrid, yang tengah mencari pengganti Sergio Ramos juga kepincut menggaet Ben White.
Menurut laporan tersebut, Carlo Ancelotti sendiri yang ingin memboyong Ben White ke Real Madrid. Ancelotti dikabarkan sudah mengamati aksi sang pemain sejak tahun lalu. Ia terkesima dengan penampilan bek berusia 23 tahun itu bersama Brighton.
Carlo Ancelotti menilai Ben White memiliki potensi yang besar sebagai seorang bek tengah. Ia menilai Ben White bisa menggantikan peran Sergio Ramos atau Raphael Varane yang juga berniat pergi dari di Real Madrid.