Indonesia di Laga Pertama Piala AFF: 10 Menang, 3 Imbang, 1 Tumbang

Timnas Indonesia mempunyai rekor bagus di Piala AFF. (Foto: Rifkianto Nugroho)

Jakarta - Timnas Indonesia akan berlaga di Piala AFF 2024. Skuad Garuda mempunyai rekor bagus di laga pertama pesta bola negara ASEAN itu.

Indonesia akan berlaga di Piala AFF edisi yang ke-15. Pada tahun ini, skuad Merah-Putih ada di Grup B bersama Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos.

Pada pertandingan pertama Piala AFF, Indonesia mempunyai rekor bagus. Indonesia menang 10 kali, imbang tiga kali, dan tumbang sekali.

Indonesia mampu mencatatkan 41 gol pada laga pertama Piala AFF. Skuad Garuda kebobolan sebanyak 14 gol dan bisa mencatatkan sebanyak enam clean sheet.

Pada tahun ini, Indonesia akan melawan Myanmar pada laga pertama Grup B Piala AFF 2024. Laga itu akan berlangsung di Stadion Thuwunna, Senin (9/12/2024), kickoff pada pukul 17.30 WIB.

Melawan Myanmar, Indonesia sudah pernah berhadapan sebanyak dua kali. Hasilnyam Indonesia menang sekali dan imbang sekali. Dengan skuad muda di Piala AFF kali ini, mampukah Indonesia menang lagi?

Indonesia di Laga Pertama Piala AFF
1. Indonesia 5-1 Laos - Piala AFF 1996
2. Indonesia 3-0 Filipina - Piala AFF 1998
3. Indonesia 3-0 Filipina - Piala AFF 2000
4. Indonesia 0-0 Myanmar - Piala AFF 2002
5. Indonesia 6-0 Laos - Piala AFF 2004
6. Indonesia 3-1 Laos - Piala AFF 2007
7. Indonesia 3-0 Myanmar - Piala AFF 2008
8. Indonesia 5-1 Malaysia - Piala AFF 2010
9. Indonesia 2-2 Laos - Piala AFF 2012
10. Indonesia 2-2 Vietnam - Piala AFF 2014
11. Indonesia 2-4 Thailand - Piala AFF 2016
12. Indonesia 1-0 Singapura - Piala AFF 2018
13. Indonesia 4-2 Kamboja - Piala AFF 2020
14. Indonesia 2-1 Kamboja - Piala AFF 2022

sumber : Lucas Aditya - Sepakbola