Mourinho Minta MU Tingkatkan Produktifitas

Pelatih Manchester United Jose Mourinho meminta The Red Devils untuk bisa meningkatkan produktifitas mereka.

Kehadiran Romelu Lukaku memang akan memberikan dorongan bagi produktifitas lini depan tim, tapi Mourinho menuntut para gelandang serta pemain belakangnya untuk bisa lebih rajin dalam mencetak gol.

“Apa yang saya miliki di klub-klub yang lain, adalah saya memiliki lebih banyak pencetak gol didalam tim,” ungkap pria asal Portugal itu kepada wartawan. “Apa yang dulu kami miliki adalah, gelandang dan winger yang bisa mencetak gol, serta seorang pemain belakang yang bisa menyumbangkan gol melalui set-pieces.”

“Kami akan bisa menciptakan lebih banyak gol, apabila para winger dan gelandang kami, bisa menyumbangkan 10 gol, serta bek tengah kami menyumbangkan lima gol. Musim lalu, hal itu tidak banyak terjadi.”

“Kami terlalu fokus kepada para striker kami, dan ketika mereka tidak bisa mencetak gol, kami berada dalam masalah.”